Friday, June 24, 2011

Martabak Tahu

 

Bahan :
3 bh tahu putih
30 lembar kulit pangsit ukuran besar
200 gr daging sapi cincang
2 bh wortel import, iris kecil
8 batang daun bawang, iris kecil
1 bawang bombai, iris kecil
2 sdm kecap asin
2 sdm saos tiram
lada secukupnya

Cara membuat :
- tahu dihancurkan dgn memakai sendok
- panaskan minyak, masukan bawang bombai, tumis sampai harum.
- masukan daging, aduk sebentar, masukan tahu, wortel dan daun bawang, aduk sampai agak layu.
- tambahkan kecap asin,saus tiram, dan lada. aduk, cicipi. jika sudah pas rasanya, matikan api.
- siapkan kulit pangsit,gw pake 2 lembar krn kalau 1 terlalu tipis.
- tuang adonan tahu ke kulit pangsit dgn memakan sendok makan.
- dilipat menjadi persegi panjang. begitu seterusnya.
- goreng di minyak panas.

note :
- pelengkapnya cabe rawit..... beuuhhhh mantaaapppppp ^.^
- lebih baik sambil dilipat sambil digoreng, krn jika dibiarkan terlalu lama, adonannya jadi agak basah dan kulitnya jadi ikutan basah :)

ok good luck selamat mencoba teman.... :)

No comments:

Post a Comment